Peringati Hari Pahlawan, Wakapolres Sumbawa Pimpin Upacara di Taman Makam Pahlawan

Peringati Hari Pahlawan, Wakapolres Sumbawa Pimpin Upacara di Taman Makam Pahlawan

Sumbawa NTB - Wakapolres Sumbawa Kompol Iwan Sugianto SH., pimpin upacara penghormatan di Makam pahlawan Sumbawa dalam rangka ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kecamatan Labuhan Badas, Jumat (10/11/23) pagi.

Disebutkan Wakapolres, upacara dalam rangka memperingati hari Pahlawan 10 November 2023 dengan tema "Semangat Pahlawan untuk masa depan bangsa dalam memerangi kemiskinan dan kebodohan" ini digelar guna mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur di Medan Perang, dalam rangka memperjuangkan kemerdekaan Bangsa dan Negara Indonesia.

Upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan yang telah gugur, kemudian dilanjutkan dengan do’a dan peletakan karangan bunga oleh Wakapolres Sumbawa.

Selanjutnya, Perwakilan Forkopimda bersama Bhayangkari juga melakukan kegiatan tabur bunga di makam pahlawan yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Sumbawa.

"Tujuan dari ziarah ini untuk mendoakan dan menghormati para Pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan bangsa Indonesia, serta mengenang para pendahulu yang telah merintis kemerdekaan, dan para pendiri Republik Indonesia." Terang Wakapolres. (Adb)

ntb
Syafruddin Adi

Syafruddin Adi

Artikel Sebelumnya

Widodo Ekatjahjana : JDIH KPU Dapat Menjaga...

Artikel Berikutnya

Peringatan ke-78 Hari Pahlawan Momentum...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
LOGIS NTB Laporkan Sekda NTB ke Bawaslu, Diduga Ajak Pejabat Pemprov Pilih Paslon Tertentu
Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

Tags